Pernikahan Vino dan Marsha Timoty Bernuansa Klasik
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kebayoran Lama, Muhammad Zuhri, yang bertindak sebagai penghulu nikah, mengungkapkan akad berlangsung lancar. Baik Vino dan Marsha juga tampak sangat berbahagia. Akad nikah digelar sekitar pukul 14.30 WIB dalam suasana penuh kebahagiaan.
"Akad nikahnya lancar, kedua mempelai tampak bahagia setelah akad nikah tadi," ucap Zuhri usai menikahkan Vino dan Marsha.
Zuhri juga mengatakan, akad nikah cukup hangat dengan nuansa klasik yang menaungi pernikahan pasangan artis tersebut.
"Tadi meriah sekali suasananya, banyak balon-balon dan terlihat sekali suasana klasik di akad nikah kedua mempelai," tambah Zuhri.
Pernikahan keduanya sempat ditutup untuk media. Namun usai akad nikah tersebut, mereka lalu bersedia menemui media.
"Bukannya kita ga mau share pernikahan kita, bukannya sembunyi-sembunyi, semua ngerjainnya cuma berdua. Kita ga pake WO, kita kerjain berdua, fokus banget untuk menyelesaikan ini. Takut kepecah," ungkap Vino.
Hal itu pun menjadi alasan keduanya hilang dari media. Meski begitu, mereka mengaku kini merasa bahagia karena telah resmi menikah.
"Bahagia, kalau ditambahin sudah lengkap tadi yang Vino bilang," ujar Marsha.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar